Salah satu produk unggulan Net1 Indonesia yang dipasarkan saat ini yaitu FIFI Net1 LOG U-270 4G Fixed WiFi Router. Perangkat Net1 4G LTE Wifi Router yang satu ini menawarkan layanan internet cepat karena dipercaya mampu digunakan di jaringan internet dengan kecepatan download 150 Mbps dan upload 20 Mbps. Saat ini, layanan 4G LTE Net1 Indonesiasudah bisa di nikmati di wilayah Lampung, Tulang Bawang dan juga Tulang Bawang Barat serta wilayah lain yang segera diaktifkan layanan 4G-nya. Jadi bagi Anda di area Banten, Makasar dan Mataram bisa menghubungi tim sales di area tersebut, untuk bisa menikmati konesi 4G Net1 Indonesia.
Persaingan teknologi 4G LTE saat ini sebenarnya sudah sangat ketat, sebelumnya operator ternama dalam negeri sebut saja Telkomsel, Smartfren, Indosat dan juga XL sudah lebih dulu mengusung dan menawarkan layanan internet cepat 4G LTE dengan harga sangat terjangkau dan berbagai jenis promo. Net1 Indonesia, menjadi operator yang pada akhirnya turut meramaikan persaingan 4G di Indonesia. Kembali lagi ke kualitas jaringan, jangkauan wilayah dan juga harga paket yang di tawarkan, jika bisa memberikan sesuatu yang "berbeda" tentu akan menarik minat banyak orang untuk menggunakan layanan Net1 Indonesia. Sekilas tentang Net1 Indonesia PT Sampoerna Telekomunikasi Indonesia, silahkan 👉klik disini👈
Kecepatan 4G Wifi Router Net1 LOG U-270 Net1 Indonesia
Sebagaimana informasi di atas kecepatan yang ditawarkan jika menggunakan perangkat Model WiFi Router 4G Net1 LOG U-270 yaitu 150Mbps untuk download-nya dan 20 Mbps untuk upload-nya. Dengan kecepatan yang memadai perangkat jenis U-270 ini bisa digunakan hingga 30 perangkat sekaligus, hal ini wajar karena dengan kecepatan download sampai 150 Mbps dan upload 20 Mbps, sangat memungkinkan bisa digunakan hingga 30 pengguna disaat bersamaan. Selain itu, Router U-270 4G merupakan device dengan teknologi LTE CAT4, dimana perangkat dengan kategori LTE CAT4 memiliki kecepatan maksimal hingga 150,8Mbps untuk downlink dan 51Mbps untuk uplinknya.
Jadi kembali lagi ke "sumber internet" yang masuk ke perangkat tersebut, jika kecepatan internet mencapai kecepatan download dan upload sebagaimana kecepatan diatas tentunya dari sisi perangkat sudah tidak menjadi masalah lagi.
Teknologi LTE 4G Wifi Router Net1 LOG U-270 Net1 Indonesia
WiFi Router 4G Net1 LOG U-270 merupakan perangkat dengan teknologi LTE CAT4, dimana perangkat dengan kategori tersebut bisa untuk kecepatan internet maximal hingga 150,8 Mbps untuk download dan 51 Mbps untuk Uploadnya. Di dunia 4G LTE ada baiknya kita mengenal istilah jenis /sebutan mengenai teknologi tersebut yaitu tentang istilah FDD LTE, LTE Advanced, TDD LTE, dan 4G+. Apa sajakah pengertian dari istilah tersebut dan apa saja bedanya, simak penjelasan berikut di kutip dari berbagai sumber :
LTE (Long Term Evolution)
Long Term Evolution, atau LTE, merupakan layanan internet yang memiliki kapasitas bagus dan kecepatan baik dari generasi sebelumnya (2G, 3G, dan 3.5G). LTE menggunakan dasar jaringan yang sebelumnya ada yaitu jaringan GSM/EDGE dan UMTS/HSPA. LTE disebut juga 4G, dimana 4G merupakan singkatan dari Fourth Generation (generasi keempat),
FDD LTE Frequency Division Duplex)
FDD merupakan singkatan Frequency Division Duplex. Dimana FDD jenis teknologi yang bekerja di frekuensi antara 800MHz dan 1800MHz. Jaringan jenis ini diyakini bagus untuk pengguna internet dengan aktifitas seperti browsing, chatting, dan media sosial serta untuk telpon. FDD memberikan kualitas jaringan yang berbeda dan lebih baik dalam hal download juga upload, hal ini dikarenakan teknologi yang bekerja dijaringan memiliki frekuensi pengiriman dan penerimaan yang berbeda sehingga lebih seimbang.
TDD LTE (Time Division Duplex)
Time Division Duplex yang biasa di singkat dengan sebutan TDD, merupakan jaringan 4G-LTE berfrekuensi lebih tinggi dari 1800 MHz atau lebih tepatnya 2300 MHz. Teknologi jaringan ini lebih unggul dalam hal kecepatan download, tapi dalam hal kecepatan upload FDD rendah jika dibandingkan dengan teknologi FDD. Hal ini dikarenakan FDD bekerja di jalur frekuensi yang sama dalam hal pengiriman dan penerimaan datanya, sehingga kualitas download dan upload jadi tidak seimbang.
4G LTE Advanced
Disebut juga dengan sebutan 4G+, merupakan teknologi dari penggabungan FDD dan TDD yang di yakini memiliki jangkauan signal lebih luas dan juga kecepatan lebih tinggi serta stabil. Penggunaan frekuensi 4G LTE Advanced sendiri berada di kisaraan 900MHz hingga 2300Mhz. Adapun speed standart dari 4G LTE yaitu dikisaran 10Mbps - 100Mbps, jauh beda dengan 4G+ LTE Advanced yang bisa memiliki kecepatan data mencapai 100 Mbps - 300Mbps.
Lebih lanjut, 4G LTE memiliki kategori /penggolongan sesuai dengan kecepatan maksimal dalam hal download dan juga uploadnya. Penggolongan kategori inilah yang selanjutnya di sebut dengan CAT. Dalam hal ini ada 16 Cat, berikut informasi kecepatan maximal sesuai dengan CATnya.
LTE CAT1 = Download Speed 10.3 Mbps / Upload Speed 5.2 MbpsLTE CAT2 = Download Speed 51 Mbps / Upload Speed 25.5 MbpsLTE CAT3 = Download Speed 102 Mbps / Upload Speed 51 MbpsLTE CAT4 = Download Speed 150.8 Mbps / Upload Speed 51 MbpsLTE CAT5 = Download Speed 299.6 Mbps / Upload Speed 75.4 MbpsLTE CAT6 = Download Speed 301.5 Mbps / Upload Speed 51 MbpsLTE CAT7 = Download Speed 301.5 Mbps / Upload Speed 102 MbpsLTE CAT8 = Download Speed 299,8 Mbps / Upload Speed 149,7 MbpsLTE CAT9 = Download Speed 452.2 Mbps / Upload Speed 51 MbpsLTE CAT10 = Download Speed 452.2 Mbps / Upload Speed 102 MbpsLTE CAT11 = Download Speed 603.0 Mbps / Upload Speed 51 MbpsLTE CAT12 = Download Speed 603.0 Mbps / Upload Speed 102 MbpsLTE CAT13 = Download Speed 391,7 Mbps / Upload Speed 150.8 MbpsLTE CAT14 = Download Speed 391,7 MbpsLTE Cat15 = Download Speed 750 MbpsLTE CAT16 = Download Speed 979 Mbps
Dalam hal hitungan di BTSnya kurang lebih sebagai berikut :
75Mbps = LTE CAT 3 : 1 Carrier (BTS) x Lebar Spektrum 10Mhz 150Mbps = LTE CAT 4 : 2 Carrier (BTS) x Lebar Spektrum 10Mhz 300Mbps = LTE CAT 6 : 2 Carrier (BTS) x Lebar Spektrum 20Mhz 450Mbps = LTE CAT 9/10 : 3 Carrier (BTS) x Lebar Spektrum 20Mhz 600Mbps = LTE CAT 12 : 4 Carrier (BTS) x Lebar Spektrum 20Mhz
Harga Wifi Router 4G Net1 LOG U-270 Net1 Indonesia
Adapun harga perangkat WiFi Router 4G Net1 LOG U-270 cukup terjangkau. Anda bisa memiliki Wifi Router 4G Net 1 hanya dengan harga : Rp. 698.000,- sudah termasuk PPN dan bonus kuota 20 GB. Penjelasan mengenai quota yang ditawarkan dengan harga tersebut yaitu :
- Kuota awal yang di dapat : 20 GB
- Masa berlaku 30 hari
- FUP (Fair Usage Policy) : 20 GB
- Bandwidht Speed : up to 30 Mbps
- Exeeding FUP : unlimited, up to 256 Kbps
Harga Paket Data 4G Wifi Router Net1 LOG U-270 Net1 Indonesia
Adapun harga paket data yang di tawarkan dengan menggunakan perangkat WiFi Router 4G Net1 LOG U-270 yaitu dimulai dari harga Rp. 199.000,- perbulan mendapatkan kuota sebanyak 20GB.
Spesifikasi 4G Wifi Router Net1 LOG U-270 Net1 Indonesia
Info Device :
Up to 30 device connectedLTE CAT4Download 150 MbpsUpload 20 MbpsFast 4G LTE ConnectionHigh StabilityHigh ConnectivityFriendly User InterfaceElegan DesignBattery SLot SupportPackage Content :
1 Router1 Power Adapter1 RJ 11 Cable1 RJ 45 Cable2 Antenna Indoor1 User Manual
Design 4G Wifi Router Net1 LOG U-270 Net1 Indonesia
Dari sisi tampilan, design Router LOG U-270cukup elegan, dominasi warna hitam dan beberapa indikator di bagian atas berwarna putih serta logo Net1 Indonesia menjadikan perangkat ini tampil cukup bagus. Berikut foto device WiFi Router 4G Net1 LOG U-270 Net1 Indonesia.
Cara Pemesanan 4G Wifi Router Net1 LOG U-270 Net1 Indonesia
Informasi lebih lanjut, mengenai cara pemesanan /cara order dan cara pemasangan silahkan hubungi tim Net1 Indonesia di area berikut :
Net1 Indonesia Office
Net1 Indonesia area Tulang Bawang Barat : 085268029990